23 C
Samarinda
Wednesday, February 12, 2025
Headline Kaltim

Ini Nama 5 Pjs Bupati/Wali Kota yang Dilantik Besok

HEADLINEKALTIM.CO, SAMARINDA – Gubernur Kalimantan Timur Isran Noor akan melantik 5 orang Penjabat Sementara (Pjs) Bupati/Wali Kota se-Kaltim pada Sabtu 26 September 2020, besok. Kelima orang ini akan menjalankan roda pemerintahan di daerah yang kepala daerah dan wakil kepala daerahnya berkompetisi di Pilkada 2020.

Kelima Penjabat Sementara (Pjs) yang akan dilantik masing-masing:

  1. Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Kaltim Riza Indra Riadi sebagai Pjs Walikota Bontang.
  2. Asisten I Sekretaris Daerah Provinsi Kaltim. Moh. Jauhar Effendi sebagai Pjs Bupati Kutai Timur.
  3. Kepala Dinas Pemberdayaan dan Pemerintahan Desa HM Syirajudin sebagai Pjs Bupati Kutai Barat.
  4. Sekretaris DPRD Kaltim Muhammad Ramadhan sebagai Pjs Bupati Berau.
  5. Kepala Satpol PP Kaltim Gede Yusa sebagai Pjs Bupati Mahakam Ulu.

Wakil gubernur Kaltim Hadi Mulyadi membenarkan hal tersebut. “Besok dilantik, dikukuhkan, tidak ada masalah. 5 namanya, Pak Syirajudin di Kutai Barat, Pak Gede di Mahulu, Pak Ramadan Sekwan di Berau, Pak Jauhar di Kutim dan Pak Riza di Bontang,” ucapnya.

Dikatakan Hadi, surat keputusan pengangkatan dan pengukuhan Pjs dari Kementrian Dalam Negeri (Kemendagri,) hari ini sudah turun.

“Mereka (Kemendagri,Red) minta supaya besok pengukuhan terakhir, otomatis SK hari ini sudah keluar,” katanya.

Kelima nama terebut, sejak tiga hari terakhir beredar luas di media sosial. Saat diminta konfirmasinya, Sekretaris Daerah Provinsi Kaltim HM Saba’ni hanya meminta agar menunggu saat hari pelantikan.

“Tunggu besok saja ya,” ucapnya singkat saat ditemui Headlinekaltim.co usai menghadiri Rakor Forkopimda Penanganan Covid19 di Kaltim, Jumat 25 September 2020 pagi.

Penulis : Ningsih

 

Berita Terkini di Ujung Jari Anda! Ikuti Saluran WhatsApp Headline Kaltim untuk selalu up-to-date dengan berita terbaru dan Temukan berita populer lainnya di Google News Headline Kaltim

- Advertisement -
Telah diverifikasi oleh Dewan Pers Sertifikat Nomor 1321/DP-Verifikasi/K/XI/2024

Populer Minggu Ini

Raih Juara I Desain Grafis Tingkat Provinsi, Ini Sosok Fiqhi Orisa Salah Satu Pemuda Kreatif Samarinda 2024

PEMUDA jangan malas. Hal inilah yang ingin disampaikan Fiqhi...

Melihat dari Dekat Long Beliu, Kampung Ekowisata Berbasis Kerajinan Rotan

MASYARAKAT di Kampung Long Beliu, Kecamatan Kelay, Kabupaten Berau...

Penyebab Kebakaran Hutan Pacific Palisades di Los Angeles: Api Meluas, Ribuan Penduduk Mengungsi

HEADLINEKALTIM.CO, JAKARTA - Kebakaran hutan besar melanda distrik...

Presiden Prabowo Tegaskan Akan Ganti Menteri yang Tidak Fokus Kerja untuk Rakyat

HEADLINEKALTIM.CO, JAKARTA - Presiden Prabowo Subianto kembali menegaskan komitmennya...

Mayjen TNI Rudy Rahmat Nugraha Jabat Pangdam VI/Mulawarman, Tri Budi Jadi Sekjen Kemhan RI

HEADLINEKALTIM.CO, BALIKPAPAN - Mayjen TNI Rudy Rahmat Nugraha resmi...

Tag Populer

Terbaru