23.7 C
Samarinda
Sunday, February 16, 2025
Headline Kaltim

KAHMI Kukar Komitmen Bermitra dengan Masyarakat

HEADLINEKALTIM.CO, TENGGARONG – Koordinator Presidium Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) Kukar Dr Sarkowi V Zahry mempertegas komitmen organisasi yang dipimpinnya untuk lebih terbuka dan merespon beragam isu.

KAHMI Kukar akan banyak bekerjasama dengan organisasi lainnya dalam menjalankan program kerja.

“KAHMI tidak mendukung Parpol tertentu, tapi di KAHMI banyak alumninya tersebar di beberapa Parpol. Prinsip KAHMI merupakan organisasi yang terbuka dan tempat berjuang alumni HMI,” sebut Sarkowi, Kamis 24 Februari 2022 malam, saat menghadiri peringatan Isra Mikraj di Masjid Ash-Shadar Loa Ipuh Tenggarong.

Meski alumni HMI sudah tersebar, tetapi kembali bersifat netral ketika berjuang bersama membesarkan organisasi KAHMJ. Sesuai dengan sifatnya, berjuang bersama untuk masyarakat.

“Alhamdulillah,KAHMI Kukar bisa bekerja sama mengadakan kegiatan ini bersama pengurus Masjid As-Shadar, ” ucapnya.

Sarkowi memastikan, kepengurusan KAHMI Kukar periode 2022-2026 akan banyak menggelar kegiatan dengan menggandeng organisasi masyarakat, keagamaan dan pemuda yang ada di Kukar.

“Atas nama organisasi KAHMI Kukar, kami memberikan bantuan kepada takmir Masjid semoga bermamfaat untuk kepentingan masjid dan umat, ” tegasnya.

Tausiah Isra Mi’raj disampaikan KH Natsir Kadrie BA asal Samarinda yang mengingatkan kembali kepada masyarakat jangan meninggalkan ibadah solat wajib.

“Peringatan Isra Mikraj bukan hanya seremonial saja, tapi untuk saling mengingatkan untuk tetap melaksanakan salat,” ujarnya.

Penulis: Andri

- Advertisement -
Telah diverifikasi oleh Dewan Pers Sertifikat Nomor 1321/DP-Verifikasi/K/XI/2024

Populer Minggu Ini

Kerugian Kebakaran Hutan di Los Angeles Capai Rp2.679 Triliun, UCLA: Dampaknya Bisa Terus Merugikan Ekonomi

HEADLINEKALTIM.CO - Kebakaran hutan yang melanda Los Angeles baru-baru...

Presiden Prabowo Tegaskan Akan Ganti Menteri yang Tidak Fokus Kerja untuk Rakyat

HEADLINEKALTIM.CO, JAKARTA - Presiden Prabowo Subianto kembali menegaskan komitmennya...

Raih Juara I Desain Grafis Tingkat Provinsi, Ini Sosok Fiqhi Orisa Salah Satu Pemuda Kreatif Samarinda 2024

PEMUDA jangan malas. Hal inilah yang ingin disampaikan Fiqhi...

Melihat dari Dekat Long Beliu, Kampung Ekowisata Berbasis Kerajinan Rotan

MASYARAKAT di Kampung Long Beliu, Kecamatan Kelay, Kabupaten Berau...

Penyebab Kebakaran Hutan Pacific Palisades di Los Angeles: Api Meluas, Ribuan Penduduk Mengungsi

HEADLINEKALTIM.CO, JAKARTA - Kebakaran hutan besar melanda distrik...

Tag Populer

Terbaru