HEADLINEKALTIM.CO, SAMARINDA – Direncanakan Presiden Joko Widodo akan kembali melakukan kunjungan kerja ke Kalimantan Timur pada Selasa, 25 Oktober 2022 mendatang.
Hal ini juga dibenarkan oleh Wakil Gubernur Kaltim Hadi Mulyadi ditemui Headlinekaltim.co usai membuka acara Seminar Kebangsaan, Jumat 21 Oktober 2022.
“Iya benar, ” ucapnya.
Dikatakan orang nomor dua di Kaltim ini, untuk menyambut kedatangan Presiden Jokowi, berbagai persiapan sejauh ini telah dilakukan oleh pihak-pihak terkait.
Dijadwalkan pada Sabtu besok, pemprov akan melakukan rapat pematangan persiapan penyambutan hingga lokasi mana saja yang akan dikunjungi Presiden Jokowi.
Hadi Mulyadi menyebut lokasi yang akan dikunjungi Presiden, di antaranya Pelabuhan Semayang Balikpapan, Titik Nol IKN Nusantara, Kota Samarinda dan Pasar Pagi.
“Mungkin besok baru mau dirapatkan. Yang jelas untuk sementara ke Pelabuhan Semayang, Titik Nol, Samarinda dan Pasar Pagi, ” tutupnya.
Penulis: Ningsih