27.1 C
Samarinda
Saturday, February 8, 2025
Headline Kaltim

Mulai Besok, THM dan Karaoke di Samarinda Ditutup

HEADLINEKALTIM.CO, SAMARINDA – Pemerintah Kota Samarinda akhirnya tak hanya mendisiplinkan pelaku usaha kafe di Kawasan Citra Niaga dan Tepian Mahakam. Selama sepekan, kedua kawasan usaha tersebut ditutup akibat pelanggaran protokol kesehatan.

Pemkot juga menerapkan kebijakan serupa kepada pengelola tempat hiburan malam (THM). Mulai besok, Jumat 2 Oktober-8 Oktober 2020, semua THM ditutup.

Mulai Besok, THM dan Karaoke di Samarinda Ditutup

Penutupan THM tersebut berdasarkan surat yang dikeluarkan oleh Satuan Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Samarinda Nomor : 360/634/300.07 tertanggal 1 Oktober 2020 yang ditujukan kepada pengelola THM dan karaoke. Empat poin penting dari surat tersebut adalah :

  1. Ditemukannya pelanggaran serius terhadap penegakan disiplin protokol kesehatan.
  2. Banyak dijumpai pengunjung tidak menggunakan masker dan tidak menjaga jarak dalam waktu lama.
  3. Tidak maksimal upaya pengelola THM dan karaoke untuk melakukan disiplin protokol kesehatan.
  4. Terlihat kerawanan tersebarnya COVID-19 secara nyata mengingat minimnya upaya pencegahan sistematis.

Sekretaris Daerah (Sekda) kota Samarinda Sugeng Chairuddin melalui jumpa pers yang digelar secara daring, Kamis 1 Oktober 2020 mengatakan penutupan THM dan karaoke dilakukan selama sepekan kedepan. Hal itu dilakukan setelah menyusul ditemukannya banyak pelanggaran protokol kesehatan.

“Banyak yang tidak pakai masker dan tidak menjaga jarak. Ini tentunya melanggar aturan yang dibuat pemerintah. Pastinya tujuan kita adalah mengutamakan kesehatan, mengingat angka penyebaran COVID-19 di Kota Samarinda terus meningkat,” ucapnya.

Wakil Gubernur Kaltim Hadi Mulyadi mengimbau kepada seluruh Kabupaten/kota yang telah mengeluarkan Perwali atau Pergub untuk konsisten menjaga aturan yang telah dibuat.

“Itu sudah saya terima laporan, masih ada THM yang buka sampai jam 12 malam, sehingga ini menimbulkan ketidakadilan di dalam masyarakat,” katanya pada Headlinekaltim.co usai mengikuti upacara Hari Kesaktian Pancasila tadi pagi.

“Saya imbau supaya THM yang bekerja atau beroperasi hingga di atas jam 10 malam, segera ditutup. Saya akan tetap memantau dan berkoordinasi dengan pihak terkait untuk mengawasi,” tegasnya.

Penulis: Ningsih

 

Berita Terkini di Ujung Jari Anda! Ikuti Saluran WhatsApp Headline Kaltim untuk selalu up-to-date dengan berita terbaru dan Temukan berita populer lainnya di Google News Headline Kaltim

- Advertisement -
Telah diverifikasi oleh Dewan Pers Sertifikat Nomor 1321/DP-Verifikasi/K/XI/2024

Populer Minggu Ini

Wali Kota Samarinda Tegaskan Pentingnya Relokasi Warga Bantaran Sungai untuk Penanganan Banjir

HEADLINEKALTIM.CO, SAMARINDA - Wali Kota Samarinda, Andi Harun,...

Raih Juara I Desain Grafis Tingkat Provinsi, Ini Sosok Fiqhi Orisa Salah Satu Pemuda Kreatif Samarinda 2024

PEMUDA jangan malas. Hal inilah yang ingin disampaikan Fiqhi...

Wali Kota Samarinda Akui Program Penanganan Banjir Belum Tuntas, Komitmen Terus Dilanjutkan

HEADLINEKALTIM.CO, SAMARINDA - Wali Kota Samarinda, Andi Harun, mengakui...

Pemerintah Kabupaten Mahakam Ulu Apresiasi Inisiatif Polres Tanam Jagung untuk Ketahanan Pangan Lokal

HEADLINEKALTIM.CO, SAMARINDA - Pemerintah Kabupaten Mahakam Ulu memberikan apresiasi...

Jubahitam Pertanyakan Karut-marut Pembagian Lapak Pasar Tangga Arung

HEADLINEKALTIM.CO, TENGGARONG - Dianggap carut marut dalam pembagian petak...

Tag Populer

Terbaru