HEADLINEKALTIM.CO, TANJUNG REDEB – Komisi II DPRD Berau menggelar rapat tertutup dengan pihak Bank Mandiri di Jalan Pulau Derawan pada Selasa, 24 Januari 2023.
Ketua Komisi II DPRD Berau Andi Amir Hamsyah mengatakan, tujuan pihaknya melakukan silaturahmi dengan Bank Mandiri untuk mempertanyakan semua CSR yang ada di Kabupaten Berau agar disalurkan tepat sasaran.
“Jangan sampai CSR-nya tidak tepat sasaran. Itu tujuan Komisi II,” ucapnya usai ditemui pada Selasa 24 Januari 2023 di Bank Mandiri Cabang Tanjung Redeb.
Dirinya menyarankan ke depan CSR yang akan disalurkan lebih mengutamakan kepentingan ekonomi masyarakat serta bantuan UMKM.
Dikatakannya, untuk di bulan tiga komisi II akan melakukan Rapat Dengar Pendapat (RDP).
“Nanti di bulan Maret kita akan panggil ke gedung untuk semua Bank, bukan hanya kepada Mandiri saja, semua perusahaan di Kabupaten Berau yang wajib mengeluarkan CSR akan kita panggil,” jelasnya.
Beberapa waktu lalu sudah ada CSR di Tumbit Dayak ketika banjir. Dirinya berharap ada kejelasan dari penyaluran CSR tersebut.
“Nanti kita lihat, karena ini semua perlu data nya dan itupun ada undang-undangnya,” tuturnya.
Kata dia, ada bantuan berupa sembako dan keperluan lainya yang merupakan bagian dari CSR. Dirinya berharap adanya transparansi berapa besaranya dan disalurkan kepada masyarakat mana.
“Jangan sampai mengelola usaha di Kabupaten Berau namun CSR-nya di arahkan ke lain, hal itu yang ingin kami kejar sesuai dengan sasaran di Kabupaten Berau,” bebernya. (Adv)