27.1 C
Samarinda
Saturday, February 8, 2025
Headline Kaltim

Hari Ini, Bawaslu Plenokan Pengajuan Gugatan Bakal Paslon Parawansa-Markus

HEADLINEKALTIM.CO, SAMARINDA – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Samarinda telah menerima berkas laporan gugatan proses verifikasi faktual perbaikan dukungan dari bakal pasangan calon perseorangan Pilwali Kota Samarinda, Parawansa-Markus Taruk Allo, Selasa 25 Agustus 2020.

Ketua Bawaslu Kota Samarinda Abdul Muin memaparkan pasangan tersebut mengajukan gugatan atas dasar hasil pleno Verfak perbaikan bersama KPU Samarinda beberapa waktu lalu.

“Kami menerima laporan gugatan dari bakal paslon Parawansa-Markus,” katanya saat ditemui awak media di ruang kerjanya, Selasa 25 Agustus 2020.

Saat ini, dikatakan Abdul Muin, Bawaslu Samarinda akan melakukan pendalaman dan memeriksa formulir gugatan yang diterima pihaknya.

“Kami berencana akan melakukan rapat pleno besok (hari ini Rabu 26 Agustus 2020),” ucapnya.

Terkait dengan persyaratan yang harus dipenuhi dan batas waktu pelaporan, Bawaslu Samarinda memberikan masa tenggang 3 hari setelah batas pelaporan.

“Apakah persyaratan tersebut terpenuhi atau tidak, kami beri masa tenggang. Artinya Kamis nanti sampai 3 hari ke depan,” katanya lagi.

Disinggung soal alat bukti yang cukup terhadap sengketa antara kedua belah pihak, saat ini dijelaskan Abdul Muin, Bawaslu lebih menunggu hasil rapat pleno yang diagendakan dilaksanakan hari ini.

Penulis : Ningsih

 

Berita Terkini di Ujung Jari Anda! Ikuti Saluran WhatsApp Headline Kaltim untuk selalu up-to-date dengan berita terbaru dan Temukan berita populer lainnya di Google News Headline Kaltim

- Advertisement -
Telah diverifikasi oleh Dewan Pers Sertifikat Nomor 1321/DP-Verifikasi/K/XI/2024

Populer Minggu Ini

Wali Kota Samarinda Tegaskan Pentingnya Relokasi Warga Bantaran Sungai untuk Penanganan Banjir

HEADLINEKALTIM.CO, SAMARINDA - Wali Kota Samarinda, Andi Harun,...

Raih Juara I Desain Grafis Tingkat Provinsi, Ini Sosok Fiqhi Orisa Salah Satu Pemuda Kreatif Samarinda 2024

PEMUDA jangan malas. Hal inilah yang ingin disampaikan Fiqhi...

Wali Kota Samarinda Akui Program Penanganan Banjir Belum Tuntas, Komitmen Terus Dilanjutkan

HEADLINEKALTIM.CO, SAMARINDA - Wali Kota Samarinda, Andi Harun, mengakui...

Pemerintah Kabupaten Mahakam Ulu Apresiasi Inisiatif Polres Tanam Jagung untuk Ketahanan Pangan Lokal

HEADLINEKALTIM.CO, SAMARINDA - Pemerintah Kabupaten Mahakam Ulu memberikan apresiasi...

Jubahitam Pertanyakan Karut-marut Pembagian Lapak Pasar Tangga Arung

HEADLINEKALTIM.CO, TENGGARONG - Dianggap carut marut dalam pembagian petak...

Tag Populer

Terbaru