HEADLINEKALTIM.CO, SAMARINDA – Sejak beberapa pekan terakhir, kasus penularan terkonfirmasi positif Covid-19 di wilayah Kota Samarinda terus meningkat. Penularan terus membentuk klaster baru. Terkini, muncul klaster DPRD Kaltim.
Hingga Selasa 28 Juli 2020, tercatat sudah ada enam orang yang terkonfirmasi positif Covid-19 di Gedung Karang Paci. “Betul. Sepengetahuan saya ada tiga anggota DPRD Kaltim positif dan sisanya staf pendamping. Tes langsung dilakukan oleh yang bersangkutan sendiri, tidak dilaksanakan dengan kami,” kata Ketua DPRD Kaltim Makmur HAPK saat dihubungi.
Menurutnya, dengan munculnya klaster DPRD Kaltim ini, pihaknya langsung melakukan sterilisasi seluruh area kantor dengan penyemprotan cairan disinfektan. Demikian pula untuk semua kegiatan yang melibatkan banyak orang dikurangi. Bahkan, untuk sementara waktu dilarang menerima tamu selama pandemi Covid- 19.
“Kita tetap waspada, selanjutnya aturan kesehatan harus diperhatikan dalam arti tidak mengurangi tugas-tugas yang ada. Kalau selama ini banyak melakukan pertemuan, tapi selama Covid-19 kita kurangi. Sebagai pencegahan, kami sudah melakukan sterilisasi kantor dan melakukan pembatasan sementara tidak menerima tamu,” tuturnya.
Dikatakan Makmur, saat ini, agenda-agenda di DPRD Kaltim dibahas secara virtual guna mengurangi intensitas orang berkumpul seperti sidang paripurna dan lainnya.
Penulis: Ningsih