24 C
Samarinda
Saturday, February 8, 2025
Headline Kaltim

Sinergikan 3 Pilar, Andi Harun-Rusmadi Tegaskan Komitmen Rp 100-300 Juta per RT

HEADLINEKALTIM.CO, SAMARINDA – Bakal pasangan calon (Paslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Samarinda, Andi Harun-Rusmadi Wongso, menjadi pasangan pertama yang resmi mendaftarkan diri ke KPU Samarinda, Jumat 4 September 2020.

“Alhamdulillah berkas kami diterima, setelah ini kami menunggu surat untuk pemeriksaan kesehatan dari KPU Samarinda,” ujar Andi Harun pada awak media, usai pendaftaran.

Dia mengatakan, jika nanti dirinya bersama Rusmadi Wongso terpilih, program yang akan dilakukan yaitu mengatasi masalah sosial terutama yang berhubungan dengan kebutuhan dasar masyarakat.

Untuk itu, ia akan menyusun program memprioritaskan anggaran dana sebesar Rp 100 hingga Rp 300 juta per RT per tahun serta penataan tata kota yang nyaman.

“”Penanganan banjir dan ketimpangan pembangunan dan infrastruktur daerah. Mengatasi kemacetan, mengatasi kebutuhan akan ruang taman hijau dan ruang komunikasi publik di Samarinda serta melakukan pembangunan ekonomi dalam rangka menciptakan lapangan pekerjaan,” katanya lagi.

3 pilar populer yang dikenal banyak orang, lanjut Andi Harun, yaitu pilar pemerintah, masyarakat dan swasta bakal disinergikan dengan baik.

“Kita ingin dorong semua bersama karena ini adalah kunci strategis pemerintahan kami. Apabila kami diamanahkan untuk terpilih di Pilwali ini,” tandasnya.

Penulis : Ningsih

 

Berita Terkini di Ujung Jari Anda! Ikuti Saluran WhatsApp Headline Kaltim untuk selalu up-to-date dengan berita terbaru dan Temukan berita populer lainnya di Google News Headline Kaltim

- Advertisement -
Telah diverifikasi oleh Dewan Pers Sertifikat Nomor 1321/DP-Verifikasi/K/XI/2024

Populer Minggu Ini

Wali Kota Samarinda Tegaskan Pentingnya Relokasi Warga Bantaran Sungai untuk Penanganan Banjir

HEADLINEKALTIM.CO, SAMARINDA - Wali Kota Samarinda, Andi Harun,...

Raih Juara I Desain Grafis Tingkat Provinsi, Ini Sosok Fiqhi Orisa Salah Satu Pemuda Kreatif Samarinda 2024

PEMUDA jangan malas. Hal inilah yang ingin disampaikan Fiqhi...

Wali Kota Samarinda Akui Program Penanganan Banjir Belum Tuntas, Komitmen Terus Dilanjutkan

HEADLINEKALTIM.CO, SAMARINDA - Wali Kota Samarinda, Andi Harun, mengakui...

Pemerintah Kabupaten Mahakam Ulu Apresiasi Inisiatif Polres Tanam Jagung untuk Ketahanan Pangan Lokal

HEADLINEKALTIM.CO, SAMARINDA - Pemerintah Kabupaten Mahakam Ulu memberikan apresiasi...

Jubahitam Pertanyakan Karut-marut Pembagian Lapak Pasar Tangga Arung

HEADLINEKALTIM.CO, TENGGARONG - Dianggap carut marut dalam pembagian petak...

Tag Populer

Terbaru