HEADLINEKALTIM.CO, SAMARINDA – Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kalimantan Timur Hj Norbaiti Isran Noor mengunjungi UPTD Panti Sosial Tresna Werdha (PSTW) Nirwana Puri Samarinda, Kamis 12 November 2020.
Istri Gubernur Kaltim Isran Noor ini bersilaturahmi dengan para penghuni panti sekaligus memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) Tahun 2020.
Di masa pandemi COVID-19, Hj Norbaiti kembali mengingatkan masyarakat agar dispilin menerapkan protokol kesehatan. Yaitu rajin mencuci tangan, memakai masker dan menjaga jarak serta menghindari kerumunan.
Hj Norbaiti juga dengan lugas mengatakan masyarakat harus terbiasa atau berdamai ketika di lingkungan sekitarnya masih terjadi penularan COVID-19. Masyarakat harus jalankan pola hidup bersih dan sehat.
“Saat ini kita harus berdamai dengan COVID-19. Mau tidak mau, suka tidak suka, kita harus bisa berdamai dengan Corona. Kita tidak tahu, kapan virus Corona selesai,” katanya.
Hj Norbaiti juga memberi perumpamaan bahwa sesibuk apapun masyarakat yang menjalankan kegiatan perekonomian dan aktivitas sosial tetap jangan sampai lupa dengan aturan protokol kesehatan.
“Di sini juga bisa ada COVID-19, biar saja COVID-19 jalan sendiri, kita jalan sendiri. Caranya dengan disiplin menerapkan protokol kesehatan dan berprilaku hidup bersih dan sehat,” ujarnya.
Hj Norbaiti Isran Noor yang juga sebagai Ketua Dekranasda Kaltim ini mengingatkan bahwa virus COVID-19 adalah ciptaan Tuhan yang harus dihadapi dengan tabah.
Jika yakin kepada Tuhan, kata dia, maka kita akan memahami bahwa wabah ini adalah ujian yang pasti menyimpan hikmah luar biasa.
“Sebelum ada COVID-19, waktu berkumpul bersama keluarga sangat sedikit. Setelah ada COVID-19, waktu bersama keluarga bisa lebih banyak. Itu salah satu hikmahnya. Kebersamaan dengan keluarga adamah harta yang paling mahal,” katanya. (ADV)
Penulis: Ningsih
Editor: Amin