31.6 C
Samarinda
Sunday, February 16, 2025
Headline Kaltim

Mahasiswa Kritisi Rencana Kenaikan Tunjangan Perumahan Anggota DPRD PPU

HEADLINEKALTIM.CO, PENAJAM – Isu rencana kenaikan tunjangan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Penajam Paser Utara (PPU) kembali menjadi sorotan masyarakat.

Hamdi Setyawan, Ketua Forum Kerukunan Keluarga Mahasiswa (FKMK) Kabupaten PPU mengatakan, anggota DPRD hanya memikirkan kepentingannya sendiri.

Hamdi sangat menyayangkan jika DPRD PPU mengusulkan kenaikan tunjangan di tengah kondisi kesulitan masyarakat akibat pandemic COVID-19.

“Sangat disayangkan ya, karena situasi saat ini yang masih pandemi, masih banyak yang harus dilakukan untuk masyarakat,” ungkap Hamdi, Kamis 2 September 2021.

Menurut Hamdi masih banyak yang perlu dilakukan anggota legislatif pada saat pandemi. Contohnya memeberikan bantuan kepada masyarakat yang terdampak langsung COVID-19.”Tapi, kok malah mau menaikan tunjangan,” tukasnya.

Ia berharap kepekaan legislator melihat kesulitan masyarakat.  “Harapannya mereka (DPRD) dapat melihatlah kodisi masyarakat sekarang ini seperti apa, sulitnya seperti apa,” tegasnya.

Sebelumnya, ramai diberitakan anggota DPRD PPU mengajukan kenaikan tunjangan perumahan di tengah pandemi COVID-19. Dari Rp 19 juta akan menjadi Rp 24 juta.

Penulis: Teguh

Editor: MH Amal

 

Berita Terkini di Ujung Jari Anda! Ikuti Saluran WhatsApp Headline Kaltim untuk selalu up-to-date dengan berita terbaru dan Temukan berita populer lainnya di Google News Headline Kaltim

- Advertisement -
Telah diverifikasi oleh Dewan Pers Sertifikat Nomor 1321/DP-Verifikasi/K/XI/2024

Populer Minggu Ini

Berau Jadi Tuan Rumah Rakor Pengembangan SDM dan Ekraf

HEADLINEKALTIM.CO, TANJUNG REDEB - Kabupaten Berau menjadi tuan rumah...

Rumah Budaya Kutai Bertekad Lestarikan Permainan Tradisional di Tengah Kepungan Gawai

HEADLINEKALTIM.CO, TENGGARONG - Pelajar zaman sekarang lebih banyak menghabiskan...

Presiden Prabowo Tegaskan Akan Ganti Menteri yang Tidak Fokus Kerja untuk Rakyat

HEADLINEKALTIM.CO, JAKARTA - Presiden Prabowo Subianto kembali menegaskan komitmennya...

Raih Juara I Desain Grafis Tingkat Provinsi, Ini Sosok Fiqhi Orisa Salah Satu Pemuda Kreatif Samarinda 2024

PEMUDA jangan malas. Hal inilah yang ingin disampaikan Fiqhi...

Melihat dari Dekat Long Beliu, Kampung Ekowisata Berbasis Kerajinan Rotan

MASYARAKAT di Kampung Long Beliu, Kecamatan Kelay, Kabupaten Berau...

Tag Populer

Terbaru