24.3 C
Samarinda
Wednesday, March 19, 2025
Headline Kaltim

KPU Beri Kesempatan Warga Kaltim Tanggapi Rekam Jejak Bakal Cagub-Cawagub

HEADLINEKALTIM.CO, SAMARINDA – Pilkada Kalimantan Timur tahun 2024 mendekati tahap krusial yakni penetapan pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur yang akan berlaga pada 27 November 2024.

Ketua KPU Kaltim, Fahmi Idris, mengungkapkan penetapan pasangan calon pada 22 September 2024 nanti.

Menurutnya, hingga saat ini para Bakal Calon Gubernur dan Wakil Gubernur sudah melewati serangkaian tahapan penting, termasuk pemeriksaan kesehatan sebagai salah satu syarat utama untuk ditetapkan sebagai calon resmi.

“Kami sedang dalam proses memverifikasi dokumen persyaratan calon yang telah mereka ajukan,” kata Fahmi saat ditemui di Kantor KPU Kaltim, pada Rabu, 11 September 2024.

Dokumen persyaratan tersebut, lanjut Fahmi, harus memenuhi standar. Proses verifikasi dan penelitian dokumen sudah berlangsung sejak 27 Agustus dan akan berakhir pada 21 September.

KPU juga membuka kesempatan bagi para bakal pasangan calon untuk memperbaiki dokumen yang mungkin masih kurang atau tidak sesuai dengan ketentuan.

“Kami memberikan ruang perbaikan untuk memastikan semua calon memenuhi persyaratan. Selain itu, kami juga meminta tanggapan dari masyarakat mengenai rekam jejak dan kelayakan para Bacalon,” ujar Fahmi.

Lebih lanjut, tahapan sebelum penetapan ini diharapkan berjalan tanpa hambatan berarti, mengingat waktu yang semakin sempit menjelang pengumuman calon resmi.

Dia berharap dengan penetapan ini, publik semakin memahami proses demokrasi yang berjalan dan merasa yakin bahwa tahapan ini dilakukan dengan cara yang akuntabel.

“Semua tahapan persiapan hingga penetapan calon menjadi bagian dari upaya memastikan bahwa Pilgub Kaltim 2024 berjalan dengan lancar, transparan, dan sesuai dengan harapan masyarakat Benua Etam,” imbuhnya. (ADV/Zayn)

 

Berita Terkini di Ujung Jari Anda! Ikuti Saluran WhatsApp Headline Kaltim untuk selalu up-to-date dengan berita terbaru dan Temukan berita populer lainnya di Google News Headline Kaltim

- Advertisement -
Telah diverifikasi oleh Dewan Pers Sertifikat Nomor 1321/DP-Verifikasi/K/XI/2024

Populer Minggu Ini

Dorong Pertumbuhan dan Digitalisasi, Pemprov Kaltim Hadirkan Internet Gratis

HEADLINEKALTIM.CO, SAMARINDA - Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) berencana...

Pertamina Tegaskan Kualitas Pertamax yang Dinikmati Konsumen Bukan Produk Oplosan

HEADLINEKALTIM.CO, BALIKPAPAN - Menanggapi isu yang berkembang di masyarakat...

Edi Damansyah Legowo Didiskualifikasi, Timses Segera Umumkan Nama Pengganti Menuju PSU

HEADLINEKALTIM.CO, TENGGARONG - Putusan hakim Mahkamah Konstitusi (MK) yang...

Peringati Hari Satwa Liar Sedunia, PBB Serukan Perlindungan Satwa untuk Masa Depan Bumi

HEADLINEKALTIM.CO, JAKARTA - Setiap tanggal 3 Maret, dunia memperingati...

Cara Mudah Bayar Zakat Fitrah Via Dompet Digital

HEADLINEKALTIM.CO - Menjelang akhir Ramadhan, umat Islam diwajibkan menunaikan...

Tag Populer

Terbaru