HEADLINEKALTIM.CO, TANJUNG REDEB – Pertandingan Cabang Olahraga (Cabor) renang pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kaltim VII, di Kakaban Aquatic, Kabupaten Berau pada Minggu, 30 November 2022 memasuki hari terakhir.
Technical Delegate Cabor Aquatik, Edy Suyono menyampaikan, pertandingan Cabor renang dilaksanakan mulai dari tanggal 28-30 November 2022.
Dia menyampaikan, untuk cabor renang diikuti oleh kontingen Kutai Timur, Paser, Kutai Kartanegara, Berau, Samarinda, Penajam Paser Utara, Bontang, dan Balikpapan.
“Hanya 8 kontingen yang mendaftar cabor renang. Sementara nomor yang dipertandingkan ada 44 nomor tanding,” jelasnya.
Berau selaku tuan rumah berhasil menyumbangkan 14 medali emas, 6 medali perak, dan 2 perunggu. Samarinda berhasil menyumbangkan 9 medali emas, 6 medali perak, dan 5 medali perunggu. Dengan begitu, Berau berhasil tampil juara umum di Cabor ini.
Disusul Kutai Kartanegara berhasil menyumbangkan 6 medali emas, 8 medali perak dan 3 medali emas. Kutai Timur berhasil menyumbangkan 5 medali emas, 13 medali perak, dan 12 medali perunggu.
Paser berhasil menyumbangkan 3 medali emas dan 6 medali perunggu. PPU berhasil menyumbangkan 1 medali emas, 4 medali perak, dan 5 medali perunggu.
Bontang menyumbangkan medali 1 medali perak dan 1 medali perunggu. Sementara Balikpapan berhasil menyumbangkan 4 medali perunggu.
“Untuk hari ini pertandingan berjalan dengan lancar,” pungkasnya. (Ris/Advporprov7)