Penyaluran BLT untuk Lansia dan Yatim Piatu Rampung, 2024 Ada Penambahan Kuota

2 minutes reading
Monday, 29 Jan 2024 19:08 88 Muhammad Yamin

HEADLINEKALTIM.CO, TANJUNG REDEB – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Berau melalui Dinas Sosial Berau telah menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) kepada 700 lanjut usia (Lansia) dan 200 anak yatim piatu dari keluarga tidak mampu atau terlantar sejak tahun 2022-2023, dengan total anggaran sebesar Rp2.700.000.000.

Kepala Bidang Rehabilitasi Dinas Sosial (Dinsos) Berau, Rusli menyampaikan, total penerima BLT lansia dan anak yatim piatu ini sebanyak 900 orang. Bantuan ini merupakan program unggulan Bupati Berau di 10 Kelurahan yang ada di Kabupaten Berau.

“Masing-masing diberikan sebesar Rp250.000 per bulan. Ada beberapa kendala saat penyaluran bantuan tersebut, seperti meninggalnya penerima bantuan untuk lansia sehingga perlu diganti sesuai dengan kouta yang diberikan kepada kelurahan,” jelasnya saat ditemui headlinekaltim.co di Kantor Dinas Sosial pada Senin, 29 Januari 2024.

Dikatakannya, karena ini sistem pemberiannya melalui kerjasama dengan bank daerah, jadi BLT tersebut langsung masuk ke rekening penerima. Untuk itu, Kata dia, pihak bank mengharuskan agar yang bersangkutan datang langsung.

“Namun kendalanya karena lansia, kadang ada yang sakit dan lain hal makanya pihak penyaluran dan bank mendatangi langsung ke rumahnya. Istilahnya jemput bola,” bebernya.

Kata dia, untuk penyaluran anak yatim piatu berjalan dengan lancar. Pihaknya memberikan informasikan ke pihak kelurahan dan RT, kemudian kelurahan akan menyampaikan ke warganya yang mendapatkan bantuan tersebut.

“Alhamdulillah untuk penyaluran BLT tahun 2022-2023 lalu sudah rampung. Saat ini kami lagi proses pengumpulan data untuk program kegiatan tahun anggaran 2024,” ucapnya.

Pihaknya berencana kembali memprogramkan BLT kepada 800 lansia dan 300 anak yatim piatu pada tahun 2024, totalnya 1.100 kuota.

“Jadi ada penambahan kuota 100 anak yatim piatu dan 100 lansia pada tahun 2024,” pungkasnya. (Riska)

 

Berita Terkini di Ujung Jari Anda! Ikuti Saluran WhatsApp Headline Kaltim untuk selalu up-to-date dengan berita terbaru dan Temukan berita populer lainnya di Google News Headline Kaltim

LAINNYA