24.3 C
Samarinda
Wednesday, March 19, 2025
Headline Kaltim

Dispora Kukar Fasilitasi Pelatihan Pemberitaan Olahraga Bagi Wartawan

HEADLINEKALTIM.CO, TENGGARONG- Dinas Pemuda dan Olahraga(Dispora) Kukar memfasilitasi pelatihan jurnalistik olahraga bagi wartawan, yang dipusatkan di Hotel Grand Fatma Tenggarong, dirangkai dengan Uji Kompetensi Wartawan(UKW).

“Ini baru pertama kalinya di Kukar, kita fasilitasi pelatihan pemberitaan olahraga bagi wartawan yang ada di Kukar dan Samarinda,” sebut Kasi Peningkatan Tenaga dan Organisasi Keolahragaan Dispora Kukar, Beni Aryandi, Senin 13 November 2023.

Beni menambahkan, kegiatan tersebut sangat positif, dalam peningkatan kapasitas wartawan, dalam memberitakan berita olahraga, sedangkan kegiatan bidang olahraga sangat banyak. Kegiatan ini diikuti 53 peserta dengan mengandeng mitra kerja Dispora Kukar.

“Kegiatan ini sangat bermamfaat bagi wartawan, semoga kegiatan ini bisa kami gelar secara rutin,” tegas Beni.

Ketua Persatuan Wartawan Indonesia(PWI) Kukar, Bambang Irawan yang hadir pada acara tersebut, mengajak para peserta yang berlatar belakang wartawan, untuk konsentrasi mengikuti kegiatan yang difasilitasi Dispora tersebut.

“Nanti ada bahasa pemberitaan olahraga yang baru kita dengar, bisa dipelajari dengan baik, apa yang disampaikan Narsum dipelatihan ini, ” ucap Bambang.

Dirinya juga berharap, pelatihan tersebut bisa rutin digelar setiap tahun, karena memberikan dampak yang positif, bagian dari program pemberdayaan dan peningkatan kapasitas wartawan.

“Wartawan memang sudah pernah buat berita olahraga, namun butuh juga diperbaharui ilmunya,” pungkasnya.(ADV65/Andri)

- Advertisement -
Telah diverifikasi oleh Dewan Pers Sertifikat Nomor 1321/DP-Verifikasi/K/XI/2024

Populer Minggu Ini

Dorong Pertumbuhan dan Digitalisasi, Pemprov Kaltim Hadirkan Internet Gratis

HEADLINEKALTIM.CO, SAMARINDA - Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) berencana...

Pertamina Tegaskan Kualitas Pertamax yang Dinikmati Konsumen Bukan Produk Oplosan

HEADLINEKALTIM.CO, BALIKPAPAN - Menanggapi isu yang berkembang di masyarakat...

Edi Damansyah Legowo Didiskualifikasi, Timses Segera Umumkan Nama Pengganti Menuju PSU

HEADLINEKALTIM.CO, TENGGARONG - Putusan hakim Mahkamah Konstitusi (MK) yang...

Peringati Hari Satwa Liar Sedunia, PBB Serukan Perlindungan Satwa untuk Masa Depan Bumi

HEADLINEKALTIM.CO, JAKARTA - Setiap tanggal 3 Maret, dunia memperingati...

Cara Mudah Bayar Zakat Fitrah Via Dompet Digital

HEADLINEKALTIM.CO - Menjelang akhir Ramadhan, umat Islam diwajibkan menunaikan...

Tag Populer

Terbaru