26.4 C
Samarinda
Tuesday, March 18, 2025
Headline Kaltim

Unmul Buka 6.469 Kuota Mahasiswa Baru, Tiga Jalur Seleksi Disiapkan

HEADLINEKALTIM.CO, SAMARINDA – Universitas Mulawarman (Unmul) resmi membuka pendaftaran mahasiswa baru untuk tahun akademik 2025/2026 dengan menyediakan 6.469 kuota. Calon mahasiswa dapat memilih tiga jalur utama seleksi, yakni Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP), Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK), dan Seleksi Mandiri Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SMMPTN).

“Setiap jalur memiliki persyaratan dan mekanisme yang berbeda, oleh karena itu, kami mengimbau calon mahasiswa untuk mencermati informasi yang kami sampaikan,” ujar Wakil Rektor Bidang Akademik Unmul, Lambang Subagiyo, di Samarinda, Selasa (17/2/2025).

Untuk memastikan calon mahasiswa memahami prosedur seleksi, Unmul menggencarkan sosialisasi penerimaan mahasiswa baru kepada pelajar kelas XII SMA dan perwakilan sekolah. Menurut Lambang, tujuan sosialisasi ini adalah memberikan informasi lengkap mengenai proses pendaftaran, pemilihan jurusan, dan persyaratan yang harus dipenuhi.

“Kami ingin para calon mahasiswa memahami dengan baik proses pendaftaran, kuota yang tersedia, cara memilih jurusan, hingga persyaratan yang harus dipenuhi,” jelasnya.

Salah satu tahapan awal dalam seleksi adalah registrasi akun siswa yang menjadi dasar untuk mengikuti jalur SNBP maupun UTBK. Pendaftaran jalur SNBP akan dibuka mulai 13 Januari hingga 18 Februari 2025, sementara UTBK dijadwalkan pada 13 Januari hingga 27 Maret 2025.

Unmul juga menekankan pentingnya pemilihan jurusan yang sesuai dengan minat dan bakat calon mahasiswa agar mereka dapat mengikuti perkuliahan dengan baik dan mencapai kesuksesan di bidang yang mereka tekuni.

Selain itu, Unmul menawarkan berbagai fasilitas dan layanan bagi mahasiswa baru, mulai dari perpustakaan, laboratorium, hingga fasilitas olahraga. Layanan konseling dan bimbingan akademik juga tersedia untuk mendukung pengembangan akademik dan pribadi mahasiswa.

Dengan jumlah mahasiswa yang saat ini mencapai sekitar 34.810 orang, Unmul menjadi salah satu perguruan tinggi terbesar dan paling diminati di Kalimantan Timur.

Lambang berharap melalui sosialisasi yang dilakukan, semakin banyak calon mahasiswa tertarik untuk melanjutkan pendidikan di Unmul.

“Kami percaya bahwa Unmul dapat memberikan pendidikan yang berkualitas dan mempersiapkan lulusan yang kompeten di berbagai bidang,” pungkasnya.

Artikel Asli baca di antaranews.com

 

Berita Terkini di Ujung Jari Anda! Ikuti Saluran WhatsApp Headline Kaltim untuk selalu up-to-date dengan berita terbaru dan Temukan berita populer lainnya di Google News Headline Kaltim

- Advertisement -
Telah diverifikasi oleh Dewan Pers Sertifikat Nomor 1321/DP-Verifikasi/K/XI/2024

Populer Minggu Ini

Dorong Pertumbuhan dan Digitalisasi, Pemprov Kaltim Hadirkan Internet Gratis

HEADLINEKALTIM.CO, SAMARINDA - Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) berencana...

Pertamina Tegaskan Kualitas Pertamax yang Dinikmati Konsumen Bukan Produk Oplosan

HEADLINEKALTIM.CO, BALIKPAPAN - Menanggapi isu yang berkembang di masyarakat...

Edi Damansyah Legowo Didiskualifikasi, Timses Segera Umumkan Nama Pengganti Menuju PSU

HEADLINEKALTIM.CO, TENGGARONG - Putusan hakim Mahkamah Konstitusi (MK) yang...

Peringati Hari Satwa Liar Sedunia, PBB Serukan Perlindungan Satwa untuk Masa Depan Bumi

HEADLINEKALTIM.CO, JAKARTA - Setiap tanggal 3 Maret, dunia memperingati...

Cara Mudah Bayar Zakat Fitrah Via Dompet Digital

HEADLINEKALTIM.CO - Menjelang akhir Ramadhan, umat Islam diwajibkan menunaikan...

Tag Populer

Terbaru