HEADLINEKALTIM.CO, PENAJAM – Vaksin COVID-19 yang dibagikan Pemerintah Pusat sudah diterima Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) sebanyak 25.550 dosis pada Selasa 5 Januari lalu. Selanjutnya, akan dibagikan ke kabupaten/kota.
Untuk Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) akan menerima sebanyak 1.000 dosis vaksin COVID-19.
Vaksin Sinovak itu rencana akan diberikan kepada tenaga kesehatan. Hal ini dikatakan Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten PPU yang juga Juru Bicara Satuan Tugas Penangan Covid-19 dr. Grace Mangkisurat.
“Kita terima 1.000 dosis,” ungkap dr. Grace saat dihubungi media ini, Rabu, 6 Januari 2021.
Direncanakan, vaksin tersebut diberikan kepada 500 tenaga kesehatan (Nakes) yang melayani langsung pasien COVID-19. Persiapan pemberian vaksin kepada nakes diawali dengan pelatihan petugas pemberi vaksin atau vaksinator terlebih dahulu. Setelah itu baru dilakukan vaksinasi.
“Vaksinator dilatih tanggal 8-9 Januari, lalu rencana vaksinasinya tanggal 14 Januari,” jelas dr. Grace.
Memang, dari jumlah 1.000 dosis vaksin yang diterima, tidak dapat meng-cover semua tenaga medis yang ada.
“Jumlah 500 itu tidak semus nakes yang ada di PPU, jadi nampaknya ada yang tidak dapat bagian,” pungkasnya.
Penulis: Teguh
Editor: Mh Amal
Berita Terkini di Ujung Jari Anda! Ikuti Saluran WhatsApp Headline Kaltim untuk selalu up-to-date dengan berita terbaru dan Temukan berita populer lainnya di Google News Headline Kaltim