24.3 C
Samarinda
Tuesday, February 11, 2025
Headline Kaltim

Kapolda Kaltim Tinjau Bangunan Markas Polsek Senilai Rp1,8 Miliar

HEADLINEKALTIM.CO, SANGATTA – Kapolda Kalimantan Timur Irjen Pol Herry Rudolf Nahak melakukan kunjungan kerja ke Kutai Timur pada Rabu 4 November 2020.

Selain bersilaturahmi dengan Pjs Bupati Moh. Jauhar Efendi dan jajaran, kedatangan orang nomor satu di tubuh Polda Kaltim tersebut untuk melihat bangunan Mako Polsek Teluk Pandan yang telah selesai dibangun.

Kecamatan Teluk Pandan merupakan pintu gerbang masuk ke Kutim. Wilayahnya berbatasan langsung dengan Kota Bontang dan Kabupaten Kutai Kartanegara.

Keberadaan Polsek yang amat representatif tersebut diharapkan mampu memberikan peningkatan pelayanan pada masyarakat setempat.

Jauhar Efendi menyebutkan bahwa berdirinya bangunan Mako Polsek tersebut didukung lewat bantuan dana APBD Kutim 2020 dengan total nilai sebesar Rp 1,8 miliar.

Sebelumnya, bangunan yang lama berstatus  Polsubsektor dan kini meningkat jadi Polsek. “Mako yang ada sudah sangat bagus dan begitu representatif, dilengkapi dengan berbagai fasilitas yang menunjang tugas aparat kepolisian.  Mulai dari ruang kerja hingga ruang tahanan, telah dapat dipergunakan,” jelas Jauhar.

Kedatangan Kapolda disambut Kapolres Kutim AKBP Welly Djatmoko, Wakil Ketua I DPRD Asti Mazar, Dandim 0909/Sangatta Letkol CZI Pabate, Ketua PN Rahmat Sanjaya, dan Kajari Kutim Setiyowati.

Kapolda menyambut baik pembangunan Mako Polsek Teluk Pandan.  “Dengan adanya fasilitas seperti ini, seluruh jajaran dapat bekerja dengan baik serta merawatnya,” tegasnya.

Penulis: RJ Warsa

 

Berita Terkini di Ujung Jari Anda! Ikuti Saluran WhatsApp Headline Kaltim untuk selalu up-to-date dengan berita terbaru dan Temukan berita populer lainnya di Google News Headline Kaltim

- Advertisement -
Telah diverifikasi oleh Dewan Pers Sertifikat Nomor 1321/DP-Verifikasi/K/XI/2024

Populer Minggu Ini

Raih Juara I Desain Grafis Tingkat Provinsi, Ini Sosok Fiqhi Orisa Salah Satu Pemuda Kreatif Samarinda 2024

PEMUDA jangan malas. Hal inilah yang ingin disampaikan Fiqhi...

Melihat dari Dekat Long Beliu, Kampung Ekowisata Berbasis Kerajinan Rotan

MASYARAKAT di Kampung Long Beliu, Kecamatan Kelay, Kabupaten Berau...

Pemerintah Tingkatkan Status Pengecer LPG 3 Kg Menjadi Sub Pangkalan untuk Pengawasan Lebih Baik

HEADLINEKALTIM.CO - Pemerintah Indonesia, melalui Kementerian Energi dan...

Penyebab Kebakaran Hutan Pacific Palisades di Los Angeles: Api Meluas, Ribuan Penduduk Mengungsi

HEADLINEKALTIM.CO, JAKARTA - Kebakaran hutan besar melanda distrik...

Mayjen TNI Rudy Rahmat Nugraha Jabat Pangdam VI/Mulawarman, Tri Budi Jadi Sekjen Kemhan RI

HEADLINEKALTIM.CO, BALIKPAPAN - Mayjen TNI Rudy Rahmat Nugraha resmi...

Tag Populer

Terbaru