HEADLINEKALTIM.CO, SAMARINDA – Wakil Ketua DPRD Kaltim Sigit Wibowo hadir pada acara peringatan HUT Pemprov Kaltim ke-64 pada Sabtu, 9 Januari 2021. Dirinya menyampaikan banyak harapan terselip untuk Pemprov Kaltim.
Ditemui awak media usai menghadiri acara pelantikan Bupati Berau di Kantor Gubernur Kaltim, Wakil Ketua DPRD Kaltim Sigit Wibowo mengucapkan selamat kepada Pemerintah Provinsi Kaltim atas hari jadinya ke-64.
Ia berharap, adanya saling sinergi antara pemerintah daerah, pengusaha, wirausaha, pebisnis dan masyarakat secara bersama-sama untuk membangun Kaltim untuk dapat lebih baik. Terlebih kata dia, Kaltim telah ditunjuk sebagai ibu kota negara (IKN) baru oleh Presiden Jokowi.
“Kita bersama membangun Kaltim, karena Kaltim sudah ditunjuk sebagai IKN. Artinya secara maksimal kita harus mempersiapkan diri secara sumber daya manusia, infrastruktur, pertanian dalam arti luas. Karena nanti pasti Kaltim akan kedatangan penduduk migrasi yang besar. Termasuk juga pengadaan air bersih, semua kita siapkan. Tentu nantinya Pemerintah Pusat juga turun tangan. Intinya, infrastruktur dasar kita siapkan,” kata Sigit Wibowo.
Terkait dengan wabah COVID-19 di Kaltim yang hingga kini masih terjadi, Sigit Wibowo juga meminta agar koordinasi terus berjalan antara pemerintah, DPRD dan masyarakat.
“Kita bekerja sesuai aturan protokol kesehatan. Kita tidak bisa bekerja sendiri karena tanggung jawab kita sebagai pemerintah, DPRD dan masyarakat Kaltim,” ujarnya.
Disinggung soal atensi DPRD Kaltim terhadap penanganan COVID-19 di Kaltim, Sigit Wibowo menyebut pihaknya bersama dengan pemerintah daerah melakukan langkah-langkah untuk mengatasi pandemi COVID-19.
“Saya sendiri turun langsung untuk melihat bagaimana penanganan di rumah sakit. Bersama dengan dr David (Direktur RSUD AW Sjahranie, red), saya diajak berkeliling runah sakit dan mendapatkan penjelasan detail terkait penanganan di sana untuk pasien COVID-19. Intinya penanganan di sini sudah bagus, sesuai tupoksinya. Dari ruang Flamboyan, Seruni dan kalau memang parah ke ruang Tulip, ini sudah jalan. Di rumah sakit lain juga mempersiapkan diri, termasuk peralatan dan segala fasilitasnya,” pungkasnya.
Penulis : Ningsih
Editor: Amin
Berita Terkini di Ujung Jari Anda! Ikuti Saluran WhatsApp Headline Kaltim untuk selalu up-to-date dengan berita terbaru dan Temukan berita populer lainnya di Google News Headline Kaltim