31.6 C
Samarinda
Sunday, February 16, 2025
Headline Kaltim

Paslon Nomor Urut 3 Tolak Tandatangani Rekapitulasi Suara di Kecamatan Ini

HEADLINEKALTIM.CO, SAMARINDA – Rapat Pleno Rekapitulasi dan Penetapan Hasil Pemungutan Suara Pilkada 2020 yang dihelat oleh KPU Samarinda, Rabu 16 Desember 2020 di Hotel Bumi Senyiur, masih berlangsung. Sudah ada dua kotak suara yang telah ditetapkan perolehan suaranya dalam rapat pleno tersebut.

Perolehan suara dari Kecamatan Sambutan, pasangan calon (paslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Samarinda nomor urut 2 Andi Harun – Rusmadi memperoleh suara sebesar 8.615 suara, di peringkat kedua paslon nomor urut 3 Zairin-Sarwono memperoleh suara sebesar 5.778 suara, dan urutan terakhir paslon nomor urut 1 Barkati – Darlis memperoleh suara sebesar 5.662 suara.

Rekapitulasi suara dari Kecamatan Loa Janan Ilir, hasil perolehan suara paslon nomor 2 Andi Harun – Rusmadi unggul dengan 8.700 suara, disusul oleh paslon nomor 3 Zairin – Sarwono yang memperoleh 5.960 suara, dan paslon nomor 1 Barkati – Darlis memperoleh sebesar 5.726 suara.

Hasil pembacaan rekapitulasi suara dari Kecamatan Sambutan dan Loa Janan Ilir ini menetapkan keunggulan paslon Andi Harun-Rusmadi.

Namun, saksi paslon nomor urut 3 tidak menandatangani hasil rapat pleno tingkat kecamatan ini dan menyatakan keberatan dengan hasil tersebut.

Penulis: Riski
Editor: MH Amal

 

Berita Terkini di Ujung Jari Anda! Ikuti Saluran WhatsApp Headline Kaltim untuk selalu up-to-date dengan berita terbaru dan Temukan berita populer lainnya di Google News Headline Kaltim

- Advertisement -
Telah diverifikasi oleh Dewan Pers Sertifikat Nomor 1321/DP-Verifikasi/K/XI/2024

Populer Minggu Ini

Berau Jadi Tuan Rumah Rakor Pengembangan SDM dan Ekraf

HEADLINEKALTIM.CO, TANJUNG REDEB - Kabupaten Berau menjadi tuan rumah...

Rumah Budaya Kutai Bertekad Lestarikan Permainan Tradisional di Tengah Kepungan Gawai

HEADLINEKALTIM.CO, TENGGARONG - Pelajar zaman sekarang lebih banyak menghabiskan...

Presiden Prabowo Tegaskan Akan Ganti Menteri yang Tidak Fokus Kerja untuk Rakyat

HEADLINEKALTIM.CO, JAKARTA - Presiden Prabowo Subianto kembali menegaskan komitmennya...

Raih Juara I Desain Grafis Tingkat Provinsi, Ini Sosok Fiqhi Orisa Salah Satu Pemuda Kreatif Samarinda 2024

PEMUDA jangan malas. Hal inilah yang ingin disampaikan Fiqhi...

Melihat dari Dekat Long Beliu, Kampung Ekowisata Berbasis Kerajinan Rotan

MASYARAKAT di Kampung Long Beliu, Kecamatan Kelay, Kabupaten Berau...

Tag Populer

Terbaru