HEADLINEKALTIM.CO, TENGGARONG – Komunitas One Day One Juz (ODOJ) selama 2 hari, 25-26 Desember 2023 menggelar Rapat Koordinasi tingkat Provinsi (Rakorprov) Kaltim. Kegiatan berlangsung di kompleh SDIT Al-Ihsan Desa Panca Jaya Kecamatan Muara Kaman.
Kegiatan dengan tema, Sinergi organisasi Aksi Terkoordinasi 300 Ribu Odojer Baru. Tidak Hanya Mimpi, dihadiri 100 orang peserta dari ODOJ yang ada di Balikpapan, Samarinda, Kukar, Bontang, Berau, Paser dan Kubar.
“Rakorprov ODOJ Kaltim ke 8 juga mengundang pembina pusat Astri Ipo, namun berhalangan hadir. Turut hadir Ketua ODOJ Pusat Jakarta, Ust Bakat Setiaji,” sebut Fasilitator Rakorprov, Dini Sutanti, Selasa 26 Desember 2023.
Rakorprov menbahas agenda capaian program kerja tahun 2023, sharing meraih CO oleh ketua ODOJ Kukar. Presentasi program kerja dari masing-masing ODOJ se Kaltim, tindak lanjut rencana program 2022-2023, serta program capaian untuk tahun 2024.
Dini yang juga jabat Kepala SDIT Al-Ihsan menambahkan, ada juga agenda pembahasan sidang komisi, yang membahas program jabatan Ketua Sekretaris dan Bendahara. Untuk sidang komisi II membahas program masyarakat, pemberdayaan SDM serta lainnya.
“Kita juga ada agenda tambahan, tilawah Quran di Danau Biru Muara Kaman, peresmian rumah Quran Kecamatan Sebulu, dan kunjungan ke Situs Muara Kaman,” sebutnya.
Camat Muara Kaman, Barliang merasa senang, ditunjuknya Muara Kaman sebagai tuan rumah Rakorprov ODOJ se Kaltim. Acara yang digelar akan berdampak terhadap perekonomian masyarakat.
“Semoga kedepannya, ada kegiatan lainnya di tempat kami lagi, sehingga sektor pariwisata Muara Kaman semakin meningkat,” ungkap Barliang.(Andri)