HEADLINEKALTIM.CO, SAMARINDA – Seluruh jajaran Polri di lingkup wilayah hukum Polda Kaltim diingatkan untuk bersikap netral dalam pelaksanaan Pilkada serentak Tahun 2020.
Kapolda Kaltim Irjen pol Herry Rudolf Nahak bahkan dengan tegas mengaku akan memecat anggotanya yang diketahui dan terbukti tidak netral.
“Netralitas Polri itu harga mati, tidak ada tawar-menawar,” tegasnya pada awak media, Jumat 4 Desember 2020 kemarin.
Kapolda menegaskan tidak “pandang bulu” untuk menegakkan aturan. Kepada masyarakat dia meminta, jika menemukan anggota Polri yang tidak menjaga netralitasnya, maka dapat melaporkan oknum tersebut.
“Siapapun anggota Polri, yang coba-coba tidak netral, lapor sama saya. Itu segera ditindak, pasti itu,” kata dia.
“Sanksinya kalau dia punya jabatan di situ, langsung saya copot hari itu juga. Tolong kasih kabar ke saya kalau ada anggota Polri yang tidak netral, atau coba-coba membela atau memihak pasangan calon (Paslon) tertentu,” pintanya.
Penulis: Ningsih
Editor: MH Amal
Berita Terkini di Ujung Jari Anda! Ikuti Saluran WhatsApp Headline Kaltim untuk selalu up-to-date dengan berita terbaru dan Temukan berita populer lainnya di Google News Headline Kaltim