HEADLINEKALTIM.CO, SANGATTA – Kegiatan Capacity Building Semangat Pemuda di Era New Normal untuk Purnapaskibraka Indonesia (PPI) digelar Dinas Pemuda dan Olah Raga Provinsi Kalimantan Timur di Hotel Royal Victoria, Sangatta, pada Kamis 3 Desember 2020 pagi.
Kegiatan ini diikuti oleh 30 anggota PPI Kutim. Hadir Dra. Hj. Hardiana Muriyani, M.Si, Kabid Pengembangan Pemuda Dispora Kaltim, Kepala Dispora Kutim Basri yang didampingi Kabid Pengembangan Pemuda Basuki Isnawan, serta Yulia Wahyu Ningrum, M.Psi dari Biro Psikologi Mata Hati Samarinda.
Dalam kesempatan ini, peserta mendapatkan 3 materi utama terkait menyambut Era New Normal, mulai dari materi kebijakan pengembangan kepemudaan, kesehatan mental saat pandemi Covid-19, hingga menjaga pola hidup sehat. Agenda acara berlangsung dari pukul 08.00 hingga 16.15 WITA.
Hardiana menyebutkan hakikat pembinaan generasi muda dalam pembangunan nasional berkaitan dengan usaha untuk menyiapkan kader penerus cita-cita bangsa. Terlebih keberadaan anggota PPI jelas mempunyai wawasan luas, kokoh, dan memiliki semangat kerja keras dan kepeloporan.
“Dalam menyambut era New Normal, kapasitas pemuda-pemudi amat penting untuk memperkuat bangsa. Sebagaimana pentingnya setiap perubahan yang terjadi pada bangsa Indonesia sejak era revolusi kemerdekaan, era reformasi hingga era millenial saat ini,” tegasnya.
Basri mengatakan kerjasama antara pihak Dispora Provinsi dengan Dispora Kutim merupakan perihal baik yang berdampak nyata pada anak-anak muda yang masuk dalam PPI Kutim.
“Kami berterimakasih kepada pihak provinsi yang telah bekerjasama untuk kegiatan ini. Guna membangun semangat pemuda terutama adik-adik purnapaskibraka Indonesia,” terangnya.
Penulis: RJ Warsa
Editor: MH Amal
Berita Terkini di Ujung Jari Anda! Ikuti Saluran WhatsApp Headline Kaltim untuk selalu up-to-date dengan berita terbaru dan Temukan berita populer lainnya di Google News Headline Kaltim