25.1 C
Samarinda
Monday, December 2, 2024

Gerindra Kukar Gagal Penuhi Target di Pemilu 2024

HEADLINEKALTIM.CO, TENGGARONG– Target DPC Gerindra Kukar untuk meraup 12 kursi di DPRD Kukar pada Pemilu 14 Februari 2024 lalu jauh panggang dari api. Hasil hitung-hitung perolehan suara di internal partai, capaian kursi tidak bertambah.

“Target kami bisa peroleh 12 kursi Legislatif, ternyata hanya mampu bertahan di 7 kursi sesuai perolehan di Pileg 2019,” sebut Ketua DPC Gerindra Kukar, Alif Turiadi, Selasa 20 Februari 2024.

Alif menambahkan, timnya sudah berusaha semaksimal mungkin untuk meraih target 12 kursi. Namun, sepertinya harus puas dengan hasil yang ada. Kini, Gerindra masih menunggu hasil perhitungan suara manual dari KPU Kukar yang saat ini masih berlangsung. “Mudah-mudahan tidak ada kecurangan yang merugikan perolehan suara Gerindra,” ungkapnya.

Soal Caleg mana saja yang bakal duduk DPRD Kukar periode 2024-2029, Alif meyebut ada petahana dan wajah baru. Untuk Dapil 2 Tenggarong Seberang, Sebulu dan Muara Kaman diprediksi, kursi Alif Turiadi dan Agustinus masih terbilang aman. Sedangkan Dapil 6 wilayah Hulu, posisi Caleg petahana Sopan Sopian juga terbilang aman.

Untuk dapil 5 Loa Kulu, Loa Janan dan Samboja Barat, Caleg petahana Junadi bertahan dan bakal ada tambahan wajah legislator baru. Ada juga Dapil 3 bakal dapat satu kursi dan dapil 1 Tenggarong juga bakal satu kursi. “Minimal Gerindra masih dapat jabatan Wakil Ketua DPRD,” sebutnya.(Andri)

- Advertisement -

LIHAT JUGA

TERBARU

POPULER