31.6 C
Samarinda
Sunday, February 16, 2025
Headline Kaltim

Penyakit Mulut Kuku Ternak, Munawwar : PMK Seperti COVID-19

HEADLINEKALTIM.CO, SAMARINDA – Mengantisipasi lebih dini penyakit mulut dan kuku (PMK) pada hewan ternak, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kaltim melalui Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Kaltim melakukan pengujian sampel hewan ternak yang ada di Kaltim.

“Alhamdulillah, belum ditemukan gejala klinis PMK,” ujar Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Kaltim H Munawwar, Sabtu 14 Mei 2022.

Beberapa lokasi peternakan disasar, diantaranya adalah di wilayah Teluk Pandan dan Sangatta Selatan, Kabupaten Kutai Timur. Kemudian di Kota Bontang. Pemeriksaan dilakukan sejak tanggal 9 hingga 14 Mei 2022.

“Alhamdulillah kedua daerah yang dipantau dan dilakukan pemeriksaan hewan ternak, tidak ditemukan gejala klinis PMK hewan ternak. Semoga seluruh Kaltim juga tidak terjadi,” katanya.

Sebelumnya, saat melakukan peninjauan ke lokasi peternakan di Tenggarong Seberang beberapa hari lalu, H Munawwar menyebut, pihaknya masih membatasi masuknya hewan ternak dari daerah luar, terkait dengan maraknya penyakit PMK.

Padahal diakuinya, Kaltim sendiri masih kekurangan populasi hewan ternak. Dari jumlah kebutuhan, Kaltim hanya mampu menyediakan sekitar 23 persennya saja, sehingga harus mendatangkan dari luar daerah.

Dikatakannya, hewan ternak yang masuk di Kaltim harus dipastikan sehat, dengan melampirkan surat kesehatan.

“Kita masih membatasi karena beberapa penyakit yang Terkait dengan hewan ternak ini. Ini yang akhirnya menjadi kendala kita. Kita juga terus berkomunikasi dengan Direktur Keswan dan Kementan, mana yang sudah bebas, karena sekarang ada penyakit baru, yaitu kuku dan mulut,” ujarnya.

“Jadi, sapi yang masuk ke Kaltim harus ada surat kesehatan dari kabupaten yang mendatangkan,” sambungnya.

Mengenai penyakit PMK yang menyerang hewan ternak, diterangkan Munawwar, cara penularan penyakit tersebut hampir sama dengan COVID-19.

“Penyakit ini sama seperti COVID. Dia menyerang lewat nafas dan angin. Tapi sampai sekarang belum ada vaksinnya,” imbuhnya.

Penulis : Ningsih

- Advertisement -
Telah diverifikasi oleh Dewan Pers Sertifikat Nomor 1321/DP-Verifikasi/K/XI/2024

Populer Minggu Ini

Berau Jadi Tuan Rumah Rakor Pengembangan SDM dan Ekraf

HEADLINEKALTIM.CO, TANJUNG REDEB - Kabupaten Berau menjadi tuan rumah...

Rumah Budaya Kutai Bertekad Lestarikan Permainan Tradisional di Tengah Kepungan Gawai

HEADLINEKALTIM.CO, TENGGARONG - Pelajar zaman sekarang lebih banyak menghabiskan...

Presiden Prabowo Tegaskan Akan Ganti Menteri yang Tidak Fokus Kerja untuk Rakyat

HEADLINEKALTIM.CO, JAKARTA - Presiden Prabowo Subianto kembali menegaskan komitmennya...

Raih Juara I Desain Grafis Tingkat Provinsi, Ini Sosok Fiqhi Orisa Salah Satu Pemuda Kreatif Samarinda 2024

PEMUDA jangan malas. Hal inilah yang ingin disampaikan Fiqhi...

Melihat dari Dekat Long Beliu, Kampung Ekowisata Berbasis Kerajinan Rotan

MASYARAKAT di Kampung Long Beliu, Kecamatan Kelay, Kabupaten Berau...

Tag Populer

Terbaru