24.1 C
Samarinda
Friday, December 6, 2024

KPU Persiapkan Mekanisme Debat Publik Paslon di Pilkada Berau 2024

HEADLINEKALTIM.CO, TANJUNG REDEB – BerauPelaksanaan debat publik untuk tahapan kampanye kedua pasangan calon (Paslon) di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Berau tahun 2024 akan digelar akhir bulan ini.

Ketua Divisi Partisipasi Masyarakatnya Komisi Pemilihan Umum (KPU) Berau, Saharudin menyampaikan debat publik antara Paslon Sri Juniarsih Mas-Gamalis (SraGam) dan Madri Pani-Agus Wahyudi (MP-AW) akan dilaksanakan sebanyak dua kali.

“Untuk debat pertama akan dilaksanakan pada tanggal 26 Oktober 2024,” bebernya.

Kemudian ditayangkan pada stasiun TV swasta nasional Trans TV. Pihaknya juga telah melakukan rapat koordinasi dengan instansi terkait untuk persiapan debat publik ini.
“Kami terus melakukan persiapan, hingga nanti pada debat publik kedua yakni 16 November mendatang,” ucapnya.

Saharudin berharap agar debat ini dapat disaksikan oleh masyarakat Bumi Batiwakkal sehingga mereka mengetahui visi misi dan gagasan dari kedua Paslon untuk kemajuan Kabupaten Berau. “Karena ini adalah rangkaian dari tahapan kampanye. Jadi, masyarakat dapat mengetahui gagasan kedua Paslon tersebut,” ucapnya.

Hingga kini, KPU Berau masih melakukan rapat lanjutan dengan kedua tim dari masing-masing Paslon untuk membahas teknis debat publik. “Nanti akan ada konferensi pers dan penyebarluasan informasi dari KPU terkait tema hingga mekanisme debat Paslon Pilkada Berau tahun 2024,” demikian Saharudin. (Riska)

 

Berita Terkini di Ujung Jari Anda! Ikuti Saluran WhatsApp Headline Kaltim untuk selalu up-to-date dengan berita terbaru dan Temukan berita populer lainnya di Google News Headline Kaltim

- Advertisement -

LIHAT JUGA

TERBARU

POPULER