HEADLINEKALTIM.CO, BALIKPAPAN-
Amuk si jago merah terjadi di Jalan Intan, RT.26, Kelurahan Sepinggan, Kecamatan Balikpapan Selatan, Kota Balikpapan pada Senin 25 Juli 2022, sekitar pukul 13.15 WITA.
Meski hujan, tetapi kobaran api dengan cepat melahap rumah warga di kawasan permukiman padat penduduk ini.
Warga dan petugas pemadam kebakaran berjibaku memadamkan kobaran api. Ketua RT.26 Misran mengatakan masih akan mendata untuk mengetahui dampak dari musibah kebakaran ini.
“Perkiraan sementara ada 7 rumah yang terbakar, api berasal dari rumah kayu yang dihuni salah satu warga dan merambat ke rumah lainnya,” ujarnya.
Sementara jumlah warga yang terdampak ada 10 kepala keluarga dengan 40 jiwa kehilangan tempat tinggal. Api berhasil dipadamkan selang 1,5 jam kemudian.
Belum diketahui penyebab pasti sumber api, namun nilai kerugian diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah.
Penulis: Iwan