HEADLINEKALTIM.CO, TENGGARONG- Bagi masyarakat Kukar yang berkeinginan ibadah Umroh ke tanah suci, bisa mengikuti rutin solat Tarawih di masjid Agung AM Sulaiman Tenggarong selama bulan Ramadhan 1445 H. Bila beruntung, jamaah dapat meraih umroh dan hadiah lainnya seperti sepeda.
“Kami mendapatkan sponsor, dapat jatah dua orang umroh dan 20 sepeda gratis, bagi yang aktif solat tarawih, yang nantinya akan diundi diakhir bulan Ramadhan,” sebut Ketua Panitia, Ahdar Rifai, Selasa 12 Maret 2024, saat peresmian lorong pasar Ramadhan masjid Agung AM Sulaiman.
Rifai menjelaskan, pasar Ramadhan yang ada di masjid Agung kini lebih ramai, karena diisi pedagang gabungan tiga titik lokasi pasar Ramadhan yang ada di Tenggarong, yaitu jalan S Parman, Panjaitan dan Masjid Agung.
Bagi yang ingin berbuka puasa, juga bisa ke masjid skala Kabupaten tersebut. “Tiap hari, akan kami siapkan 250 sampai 300 porsi makanan berbuka puasa. Nanti pada pertengahan bulan, akan ada juga festival Ramadhan yang kami gelar, kerjasama dengan Dinas Pariwisata Kukar” jelasnya.
Bupati Kukar, Edi Damansyah memuji apa yang dilakukan takmir masjid agung AM Sulaiman, karena mampu mengkoordinir para pedagang yang ada di tiga titik lokasi, digabungkan menjadi satu lokasi.
“Kami juga mendapatkan masukan dari warga, pasar Ramadhan yang dipinggir jalan, kadang membuat macet jalan. Makanya, kita gabungkan di satu lokasi,” tegasnya.
Edi selaku Bupati Kukar berjanji, akan mengubah kawasan masjid agung menjadi kawasan produktif ekonomi masyarakat. Dengan menyiapkan gerai para pedagang pelaku UMKM.
“Fungsi pemberdayaan UMKM bisa berjalan dengan baik, jadi bukan hanya acara pas bulan Ramadhan saja,” jelasnya. (Andri)