26.2 C
Samarinda
Friday, May 3, 2024

Penumpang Internasional Hang Nadim Batam Naik 10 Persen Jelang Lebaran

HEADLINEKALTIM.CO, BATAM – Pengelola Bandara Internasional Batam (BIB) Hang Nadim, Kepulauan Riau, menyebutkan arus penumpang internasional di bandara tersebut tumbuh 10 persen mencapai 180 orang dalam momen mudik Lebaran 2024 dibanding hari biasa.

Direktur Utama PT Bandara Internasional Batam (BIB) Pikri Ilham Kurniansyah di Batam, Selasa, mengatakan angka tersebut merupakan penumpang penerbangan internasional dari Kuala Lumpur, Malaysia, ke Batam, yang kemudian melanjutkan penerbangan domestik ke berbagai wilayah di Indonesia, salah satunya Padang.

“Penumpang tersebut akan mudik dari Malaysia ke Batam, kemudian melanjutkan perjalanan ke domestik terutama ke Padang yang terbesar, kemudian Palembang dan juga Kualanamu,” ujar Pikri.

Ia menyampaikan sebelum memasuki momen mudik lebaran, jumlah penumpang dalam penerbangan reguler Batam-Kuala Lumpur hanya mencapai 140 orang per hari.

“Terakhir ini rata rata 140 penumpang sehari. Sekarang 170-180 per hari itu penerbangan internasional,” kata dia.

- Advertisement -

LIHAT JUGA

TERBARU