23.9 C
Samarinda
Monday, January 13, 2025
Headline Kaltim

Layanan Transportasi Online Maxim Hadir di Penajam

HEADLINEKALTIM.CO, SAMARINDA–Aplikator penyedia layanan ride-hailing Maxim semakin memperluas layanannya dengan hadir di kota Penajam, Kalimantan Timur. Masyarakat dapat menggunakan beragam layanan Maxim untuk kebutuhan transportasi online hingga pemesanan dan pengiriman barang secara online.

Untuk kebutuhan transportasi, Maxim menghadirkan layanan Bike untuk perjalanan menggunakan motor, layanan Car untuk perjalanan menggunakan mobil, dan layanan Car L untuk perjalanan menggunakan mobil dengan kapasitas penumpang hingga 6 penumpang.

Sementara untuk pemesanan barang secara online, Maxim menyediakan layanan Food&Shop. Layanan ini memungkinkan pembeli dapat melakukan pemesanan makanan ataupun barang kebutuhan lainnya secara online menggunakan aplikasi.

Selain itu, untuk kebutuhan pengiriman barang, Maxim menghadirkan layanan Delivery untuk pengiriman barang dari satu tangan ke tangan lainnya menggunakan sepeda motor. Untuk pengiriman barang yang berkapasitas lebih besar dan banyak, masyarakat dapat menggunakan layanan Car Delivery.

Sejak kehadirannya di Kota Penajam, Maxim telah menyelesaikan orderan pertamanya dengan layanan Car dengan rute pengantaran penumpang dari  Bumi Imanda, Jalan Syahrun menuju Grosir Ujung Pandang dengan harga perjalanan Rp15.200.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada masyarakat karena telah menyambut kehadiran Maxim dengan baik, semoga kehadiran kami dapat memberikan kemudahan bagi masyarakat dan juga semakin meningkatkan digitalisasi bagi masyarakat di kota Penajam,” ujar Alex Subroto selaku Head of Subdivision Maxim Penajam.

Untuk menggunakan berbagai layanan yang ada, masyarakat dapat mengunduh aplikasi Maxim yang tersedia di Google Play, App Store, AppGallery, Galaxy Store, dan GetApps. Dapatkan saldo sebesar Rp100.000 untuk pengguna baru dengan menggunakan kode promo ‘MAXIM’, saldo bonus dapat digunakan sebagai potongan 10% dari tarif yang akan muncul di aplikasi Maxim.

Bagi masyarakat Penajam yang berminat menjadi mitra Maxim, pendaftaran dapat dilakukan dengan cara mengakses situs https://taxsee.pro/id/id-ID/ untuk mitra driver dan https://merchant-id.taximaxim.com/ untuk mitra toko dan restoran.

Masyarakat juga bisa langsung mengunjungi kantor Maxim Penajam yakni di Jl. Propinsi No.km 3 (depan Sman 1), Penajam, Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur 76142 dan melalui email penajam@taximaxim.com.(*/)

- Advertisement -
Telah diverifikasi oleh Dewan Pers Sertifikat Nomor 1321/DP-Verifikasi/K/XI/2024

Populer Minggu Ini

Polemik Penyesuaian Tarif PDAM, Komisi II DPRD Berau Panggil Manajemen Perumda

HEADLINEKALTIM.CO, TANJUNG REDEB - Penyesuaian tarif Perumda Air Minum...

Ahli Waris Almarhum Junaidi, Terima Santunan Dari Taspen

HEADLINEKALTIM.CO, TENGGARONG - Senin 6 Januari 2025, dilakukan serah...

Basarnas Evakuasi Kru Kapal yang Sakit

HEADLINEKALTIM.CO, BALIKPAPAN - Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas I...

Pedagang Galau Jika Pindah ke Pasar Mangkurawang, Disperindag Pastikan Tidak Ada Jual Beli Kios

HEADLINEKALTIM.CO, TENGGARONG - Puluhan kios di areal depan...

Tag Populer

Terbaru